Marching Band GNS Kota Baubau



Sejarah singkat

Kelompok Marching Band Yang Terbentuk Mei 2006 ini Merupakan MB Pemerintah Kota BauBau yang Para Personilnya Merupakan Putra Putri Terbaik yang di percayakan kepada SMAN 1 BauBau.. Marching Band Ini merupakan salah satu MB terbaik di Sulawesi Tenggara Khususnya Kota BauBau... Dengan kelengkapan alat dan personil maka terjadilah perpaduan skill dari Putra putri terbaik... Sampai dengan sekarang MB GNS telah tampil memukau di beberapa even daerah maupun Nasional (MTQ-Nasional) Marching Band Gita Nuansa Semerbak juga merupakan suatu Organisasi yang melatih para anggotnya untk menjalankan organisasi.. di tahun 2011 MB GNS telah megkader 6 angkatan *2006-2011 menjadi PARA GNS SEJATI

GNS 07 pada tahun 2011, 2 bulan setelah dilaksanakanya MOS dan MPS di SMA Negeri 1 Baubau maka dilakukanlah pencarian calon anggota MB baru oleh pembina MB (guru SMA Negeri 1 baubau) dan panitia pelaksana (anggota GNS 05 dan 06). Pada perekretutan anggota baru ini telah diketahui bahwa dari 360 siswa baru terdapat 200 siswa lebih berminat untuk menjadi anggota MB , di bandingkan pada tahun tahun sebelunya peminat MB hanya mencapai 90 - 100 siswa, ini berarti anggota GNS sebelumnya telah berhasil menjadikan MB sebagai organisasi populer diklangan siswa siswi SMA Negeri 1 Baubau. Banyaknya calon anggota baru membuat pembina MB dan panitia pelaksana mengalami kesulitan dalam hal melakukan seleksi dkarenakan perberbedaan cara seleksi dari 6 tahun sebelumnya yang dilakukan dengan cara mengambil calon anggota dari siswa siswi yang mengikuti kegiatan baris berbaris, oleh karena itu guru dan panitia melakukan rapat mendadak dan diputuskan untuk melakukan 3 tahapan seleksi yaitu pertama seleksi berkas yang berupa biodata siswa, kedua seleksi kekuatan mental (Dikdas Ruangan) yang menjadi pertimbangan dalam tes tahap kedua ini adalah kesabaran dan kekompakan calon anggota, dan terakhir seleksi kekuatan fisik (Dikdas Lapangan) dalam tahap ini calon anggota dihadapkan dengan kondisi alam bebas dengan kata lain calon anggota di bawa ke sebuah hutan yang tidak jauh dari pemukiman warga, ditahap ini calon anggota di bentuk menjadi beberapa kelompok yang di ketuai oleh satu orang, masing masing kelompok dihadapkan dengan berbagai macam rintangan dan cuaca yang berubah ubah, untuk menjaga keamanan pada tahap ini, pihak sekolah melakukan kerjasa dengan pihak Polisi .
ketiga tahapan ini dilakukan dalam jangka waktu tiga hari . seleksi menggunakan tiga tahapan ini bertujuan untuk memiliki anggota yang kuat baik secara rohani dan jasmani serta memiliki keterampilan dibidang ilmu pengetahuan khususnya dibidang seni juga memiliki kekompakan yang baik. pada awal pengumpulan formulir dan berkas calon anggota baru, pihak panitia mendapatkan 263 formulir dan berkas. setelah pengumpulan berkas selesai maka ketiga tahap tersebut siap dilakukan. pada tahap awal yaitu seleksi berkas yang dinyatakan lulus tahap 1 mencapai 180 formulir, tahap 2 lulus sebanyak 120 dan tahap 3 dinyatakan lulus dan resmi menjadi anggota MB sebanyak 75 peserta.

0 komentar: